No products in the cart.
CSJ Peduli melakukan program Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA/TPQ) pada anak-anak masyarakat di daerah Sleman dan Kulonprogo, Yogyakarta. Tujuan program ini adalah meningkatkan nilai keimanan diri dari cara mengamalkan Kitab Allah SWT dengan cara membaca Al-Qur’an yang baik dan benar. Dengan bantuan ini, CSJ Peduli dapat memberikan kesempatan kepada anak-anak yang sedang tumbuh agar bisa membaca Al-Qur’an, karena dengan begitu anak-anak akan bisa lebih kuat imannya untuk menjalani hidupp pada saat sudah tumbuh besar nanti. Selain itu bantuan ini diharapkan bisa dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyrakat nantinya.
program ini dilakukan karena masih banyak anak-anak yang masih belum bisa mendapatkan pendidikan tentang Al-Qur’an ataupun niat untuk mempelajari Al-Qur’an. Maka dari itu dengan program ini anak-anak akan lebih bisa meng-eksplor Al-Qur’an dan dapat mengamalkannya kepada masyrakat luas.
Dengan adanya TPA atau TPQ ini, anak-anak akan lebih bisa atau sering untuk belajar lagi tentang Al-Qur’an. Semoga kedepannya anak-anak bisa menjadikan dunia ini menjadi lebih berbudi pekerti dengan mengamalkan Al-Qur’an sebagai petunjuk hidupnya dan semoga menjadi pahala yang mengalir untuk semua para donatur yang telah memberikan bantuannya, karena beliau lah program ini dapat dilaksanakan sebagaiamana mestinya. Terima Kasih.